Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kenalan yuk dengan Serba-Serbi Jurusan Sastra Inggris! Mulai dari Materi Belajar sampai Prospek Kerja!


Salah satu jurusan yang memiliki peminat cukup banyak tiap tahunnya ialah jurusan Sastra Inggris. Jurusan satu ini ga hanya menarik untuk dipelajari, melainkan juga memiliki prospek yang cukup besar di masa depan. Buat kamu yang masih bimbang mau masuk jurusan apa, tetapi menyukai segala sesuatu tentang buku dan kajian Sastra lainnya maka bisa jadi kamu tertarik dengan jurusan satu ini.





Oh iya, banyak juga nih teman dari penulis yang sering bertanya “Kira-kira worth it mana ya? Jurusan Sastra Inggris atau jurusan Sastra Indonesia?” Yap, pertanyaan tersebut lazim banget lho bagi sebagian besar orang. So, kali ini penulis mau kupas tuntas serba-serbi jurusan Sastra Inggris! Yuk, buruan simak ulasannya di bawah ini ya guys!






Kenalan dengan Jurusan Sastra Inggris!





Tak kenal maka tak sayang! Yap, salah satu pepatah ini memang sering banget kan kita dengar. Jadi, sebelum masuk ke berbagai hal yang lebih mendalam mengenai serba-serbi jurusan Sastra Inggris maka penulis mau memperkenalkan dulu ke kamu nih apa sih jurusan Sastra Inggris itu?





So, jurusan Sastra Inggris sendiri termasuk ke dalam Fakultas Filsafat dan Ilmu Budaya di tiap universitas guys. Secara sederhana jurusan ini mempelajari berbagai hal berkaitan dengan literatur, sastra, budaya, dan berbagai hal spesifik berkaitan dengan Inggris secara lebih mendalam. Kalau ditanya apakah di jurusan Sastra Inggris bisa menggunakan bahasa Indonesia? Maka tentu saja jawabannya tidak guys.





Menurut beberapa teman yang penulis wawancarai, biasanya sih di semester awal masih diperbolehkan berbicara menggunakan bahasa Indonesia guys. Namun, seiring bertambahnya semester maka semua komunikasi dengan dosen dan di dalam kelas diharuskan menggunakan bahasa Inggris. Jadi, kalau kamu mau masuk jurusan ini paling tidak harus menguasai bahasa Inggris pasif ya gengs!





Belajar apa aja sih di Jurusan Sasing?





1. Bahasa dan Sastra Inggris





Tentunya berbicara tentang jurusan Sastra Inggris, maka pelajaran pertama yang wajib dipelajari ialah mengenai bahasa dan Sastra Inggris guys. Kamu ga hanya mempelajari berbagai tenses seperti yang ditemui sewaktu SMP dan SMA aja, tetapi lebih ke tata bahasa sampai berbagai jenis teks seperti halnya di pelajaran Bahasa Indonesia guys.





Ga hanya itu, kamu yang tertarik masuk jurusan Sastra Inggris maka akan bertemu dengan berbagai jenis novel klasik Inggris seperti Pride and Prejudice karya Jane Austen, Wuthering Heights milik Emily Bronte, tulisan dari Oscar Wilde, Shakespare dan berbagai penulis klasik lainnya dari Inggris.





2. Sejarah Inggris





Pembelajaran yang akan kamu ikuti berikutnya ialah mengenai sejarah Inggris. Salah satu teman penulis pernah bercerita bahwa sejarah Inggris di tiap universitas akan berbeda. Perbedaannya tergantung pula dengan pengajaran dari sang dosen sampai materi yang akan disampaikan guys.





Beruntungnya, di kampus teman penulis sejarah Inggris sebagai salah satu materi jurusan Sastra Inggris diajarkan dengan super menyenangkan guys. Kamu akan mempelajari berbagai sejarah hadirnya Inggris terutama dalam berbagai literasi, tokoh penulis terkenal dan masterpice-nya, hingga berbagai karya sastra dan latar belakang di baliknya.





3. Kebudayaan Inggris





Siapa bilang nih, masuk ke jurusan Sastra Inggris hanya belajar tentang bahasa dan kajian sastranya aja? Ternyata guys, di dalam jurusan ini kita juga mempelajari berbagai kebudayaan Inggris lho. Misalnya tentang kultur minum teh di Inggris sebagai sebuah perjamuan, kultur dalam bertemu orang lain, dan berbagai kebudayaan yang umum dilakukan para warga Inggris gengs. Wuidih, seru banget tentunya!





4. Public Speaking





Next, di jurusan sasing ini kamu juga akan mempelajari public speaking guys. Setidaknya terdapat 1 sampai 2 SKS tentang public speaking ini. Kamu akan belajar tentang bagaimana berkomunikasi dengan baik melalui speech baik secara improm to ataupun dibuat dengan terstruktur.





By the way, salah satu kakak kelas penulis juga bercerita bahwa ada kelas khusus pembacaan puisi sampai teater yang ada di jurusan Sastra Inggris guys. Tentunya berbagai puisi yang dibawakan sampai pagelaran teater yang dimainkan berasal dari karya-karya terkenal lho!





Universitas dengan Jurusan Sastra Inggris Terbaik





  1. Universitas Indonesia
  2. Universitas Gadjah Mada
  3. Universitas Padjajaran
  4. Universitas Diponegoro
  5. Universitas Sanata Dharma
  6. Universitas Petra
  7. Universitas Bina Nusantara
  8. Universitas Atma Jaya Jogjakarta




Prospek Kerja di Jurusan Sastra Inggris





Yup, kalau di atas udah ada daftar kampus swasta maupun negeri dengan jurusan Sastra Inggris terbaik maka kini kamu juga perlu tahu guys ada banyak prospek pekerjaan bagi lulusan Sastra Inggris lho! Apa aja sih?





1. Dosen





Tentunya prospek pekerjaan bagi kamu yang ingin terus mendalami jurusan Sastra Inggris ialah dosen guys. Di sini kamu akan berfokus mempelajari ilmu Sastra Inggris secara lebih dalam di berbagai major yang secara khusus kamu sukai. Oh iya, jangan lupa menjadi dosen juga memerlukan dedikasi dalam mengajar ya guys! So, kamu suka mengajar dan Sastra Inggris? Gabung menjadi dosen tidak ada salahnya kok!





2. Jurnalis atau wartawan





Banyak juga lho gengs para lulusan dari Sastra Inggris yang berminat cukup tinggi untuk menjadi jurnalis atau wartawan. Apalagi menjadi jurnalis bagi media internasional seperti BBC, Guardian, The Observer, dan masih banyak lagi. Nah, buat kamu yang tertarik untuk menggeluti berbagai isu terkini, terjun langsung bertemu orang dalam situasi genting untuk meliput, dan tentunya memiliki kepandaian dalam menulis?





So, ga pake lama! Kamu bisa banget gabung menjadi jurnalis. Ga harus langsung jadi jurnalis resmi di berbagai media kenamaan guys, kini masyarakat sipil aja bisa menjadi jurnalis lepas lho!





3. Penerjemah





Ga bisa dipungkiri nih guys kalau di era globalisasi ini penggunaan bahasa Inggris menjadi hal yang super penting. Begitu juga dengan negara Indonesia yang ingin bekerja sama dengan negara lain, tentunya menggunakan perantara bahasa Inggris dong. Nah, salah satu prospek pekerjaan bagi lulusan Sastra Inggris ialah menjadi seorang penerjemah. Kamu bisa memilih menjadi penerjemah lisan atau tulisan.





Apabila menjadi penerjemah lisan, maka kamu bisa membantu ekspatriat bahkan bila beruntung kamu bisa juga menjadi penerjemah presiden. Sementara itu, untuk penerjemah tulisan maka kamu bisa bergelut di bidang penerbitan buku dan membantu editor untuk menerjemahkan karya-karya asing guys!





4. Public Relations





PR atau Public Relations juga bisa menjadi prospek bagi lulusan Sastra Inggris. Ga hanya anak-anak komunikasi aja kok, kalau kamu memiliki minat dan kecapakan yang tinggi maka kamu bisa menjadi PR bagi sebuah perusahaan guys. Apalagi dengan basic bahasa Inggris yang baik, maka dengan mudah kamu menjadi PR bagi perusahaan asing atau perusahaan Indonesia yang hendak bekerja sama dengan perusahaan asing.





Yap, itu tadi serba-serbi jurusan Sastra inggris guys. Mulai dari kenalan singkat, belajar apa saja? Sampai prospek pekerjaan, semuanya penulis rangkum khusus untuk kamu yang berminat masuk jurusan Sastra Inggris gengs! So, buat kamu yang tertarik harus makin giat belajar ya! Udah H-7 hari sebelum UTBK dimulai nih!